Pada hari ini Kamis 09 Maret 2017 di Ruang Sidang
Kmpus 1 UTY Himpunan Mahasiswa Akuntansi F-ITB UTY mengadakan kegiatan workshop
accurate dengan total 80 peserta.
Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja Bidang Pendidikan Anggota
(DIKTA), workshop Accurate ini bertemakan “Membentuk Mahasiswa Akuntansi Profesioanal
Melalui workshop Accurate” oleh Putri Dwi Kusuma
Hapsari, S,Pd merupakan Admin sales & Marketing for PT Net21Plus &
Consultan pada tahun 2008 – 2016 dan sekarang menjadi MYOB Professional Partner pada tahun 2009-
2017
Aplikasi
Accurate merupakan salah satu Software atau perangkat lunak yang berguna untuk
melakukan pencatatan akuntansi yang dapat mempermudah para akuntan melakukan
tugasnya. Acara ini berlangsung selama 4 jam, 2 jam pertama penyampaian materi
mengenai pengenalan software accurate, tahap selanjutnya 2
jam terakhir dilanjutkan dengan praktek langsung dengan software accurate.
Setiap peserta membawa laptop masing-masing dengan software accurate yang sudah
terinstal, pada saat latihan peserta sangat fokus, kerja keras dan semangat
dalam peraktek.
Putri
Dwi Kusuma Hapsari selaku pemateri menuturkan bahwa peserta sangat antusias dan
berpesan ”teknologi berkembang dari masa ke masa dan tidak terkecuali dengan
sistem akuntansi dan peserta dapat mengikuti perkembangan teknologi di bidang
akuntansi supaya lebih mahir dibanding yang lain. Selain itu Feriyanto Eka
Putra selaku ketua panitia pada kali ini menuturkan ”Workshop accurate
merupakan kegiatan penting bagi mahasiswa akuntansi, maka dari itu tujuan kita
mengadakan acara ini adalah untuk menambah dan meningkatkan pengetahuan
Mahasiswa akuntansi Universitas Teknologi Yogyakarta tentang software Akuntansi
Accurate, seiring perkembangan zaman
yang sudah menggunakan teknologi yang semakin canggih dan software akuntansi
membantu melakukan pencatatn siklus akuntansi dengan lebih mudah dan efesien. Harapannya
peserta yang mengikuti workshop accurate ini dapat menambah wawasan yang lebih
luas dan lebih mengembangkan kempuannya dalam bidang akuntansi”
FORZA HIMASI